www.unesa.ac.id
Di antara program studi yang berhasil meningkatkan akreditasi melalui reakreditasi dari B menjadi A di Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) adalah prodi PAUD; prodi PLB; prodi PLS dan prodi BK. Di samping itu, di FIP sekarang tidak ada lagi prodi yang akreditasinya C. Fakultas Ekonomi juga telah berhasil meningkatkan semua prodi terakreditasi minimal B. Bahkan untuk prodi pendidikan ekonomi dan administrasi perkantoran berhasil ditingkatkan dari B menjadi A. Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum juga berhasil meningkatkan nilai akreditasi prodi sosiologi dari B menjadi A, dan semua prodi sudah terakreditasi minimal terakreditas B. Unesa juga masih menunggu hasil reakreditasi beberapa program studi, yang diharapkan nilainya meningkat menjadi A. Dengan reakreditasi yang tengah dilakukan tidak ada lagi prodi yang nilainya C, kecuali prodi yang baru berdiri dan belum meluluskan. Untuk prodi-prodi yang baru juga telah dilakukan reakreditasi, agar saat meluluskan nilai akreditasinya minimal B.
Di samping reakreditasi program studi, Unesa saat ini juga sedang mempersiapkan reakreditasi institusi dengan harapan memperoleh nilai A. Salah satu langkah untuk meningkatkan akreditasi institusi adalah melakukan reakreditasi program studi. Keberhasilan beberapa program studi meningkatkan nilai akreditasnya menjadi A, tentu merupakan modal bagi peningkatan akreditasi institusi, karena nilai akreditasi dari program studi merupakan salah satu komponen dalam penilaian akreditasi institusi. Semakin banyak program studi yang memiliki nilai akreditasi A, peluang akreditasi institusi memperoleh nilai A semakin tinggi. Oleh karena itu, salah satu upaya untuk meningkan akreditasi institusi adalah dengan melakukan reakreditasi program studi yang masih B dan C.
Akreditasi institusi menjadi sangat penting bagi kredibilitas lembaga, karena akreditasi merupakan pengakuan dan sekaligus sebagai bentuk penjaminan mutu secara eksternal. Dengan memiliki nilai akreditasi A berarti suatu program studi maupun institusi memiliki jaminan bahwa output yang dihasilkan bisa dipertanggungjawabkan kompetensinya. Selain akreditasi dari BAN yang berlaku di tingkat nasional, ada juga akreditasi tingkat ASEAN dan internasional. Akreditasi tingkat ASEAN maupun internasional memiliki jaminan dan kredibilitas lebih tinggi daripada akreditasi dari BAN. Oleh karena itu, dalam rangka menuju world class university Unesa juga mendorong program-program studi yang telah memiliki nilai akreditasi A untuk memperoleh akreditasi di tingkat ASEAN, dan internasional. (bersambung)
Share It On: