Unesa siapkan 350 mahasiswa untuk melaksanakan KKN Tematik di Gresik selama 3 bulan. Sebelum ke lokasi KKN, mahasiswa dibekali aneka ragam cara ber-KKN. Dengan begitu, mahasiswa dapat menyatu dengan masyarakat sehingga program kerja mahasiswa dapat berjalan dengan baik. "Selama di masyarakat, mahasiswa Unesa dapat mempelajari karakteristik masyarakat, menjaga nama baik Unesa, dan menunjukkan keberhasilan program yang dicanangkan", ujar Muchlas Samani, Rektor Unesa saat membuka Pendidikan dan Pelatihan KKN Tematik, Rabu, 21 Maret 2012 di Gedung Gema Unesa Kampus Ketintang.Pada kesempatan pembukaan Diklat tersebut, Sekretaris Kabupaten Gresik menerima dengan senang hati mahasiswa KKN Tematik di Gresik. "Mahasiswa Unesa pasti dapat dengan cepat membaur dengan masyarakat dan sekaligus memberikan motivasi pembangunan", ujar Moch. Nadjib, sekretaris kabupaten. Selama ini, Unesa telah lama bekerjasama dengan Gresik dalam pengembangan pendidikan dan pembangunan. Hasil kerjasama itu cukup menggembirakan.
Mahasiswa selama 3 bulan akan tinggal bersama penduduk. "Mereka akan melaksanakan kegiatan pembelajaran diri dan pengabdian di bidang pendidikan keluarga", ujar Andun selaku kepala LPM Unesa.
Selama di Gresik, mahasiswa akan didampingi oleh dosen dalam melaksanakan program KKN Tematik. "Agar lebih matang, diklat dua hari ini mengintegrasikan keaadaan di lapangan, program mahasiswa, dan pola pendampingan dari dosen", ujar Nanang selaku ketua Program KKN.
Share It On: