Surabaya - Seleksi penerimaan mahasiswa baru skala nasional melalui jalur SNMPTN telah dibuka dan berakhir pada sabtu (12/3/2016) lalu. Ini merupakan ajang bagi siswa se-Indonesia untuk memilih universitas negeri mana yang tepat sebagai labuhan melanjutkan pendidikan tinggi. Sebagai salah satu universitas negeri, Unesa pun turut menjadi target dalam penjaringan mahasiswa berdasar pada nilai rapor itu. Terhitung, sampai perpanjangan pendaftaran hingga Senin (14/3/2016) kemarin, pendaftar Unesa telah mencapai 29.779.Dengan perolehan tersebut, Unesa menjadi universitas terfavorit di Surabaya. Jumlah pendaftar Unesa mengalakan perguruan tinggi lain seperti: Unair, 26.267 pendaftar; ITS, 16.405 pendaftar; UINSA, 5.446 pendaftar; dan UPN, 13.666 pendaftar. Hasil ini juga membuat Unesa menjadi kampus yang tingkat persaingannya tinggi. Seperti dilansir Jawa Pos, Persaingan tertinggi ada di Unesa dan Unair. Rasio daya saing keduanya ialah 1:13, artinya seorang pendaftar wajib minimal mengalahkan 13 orang agar berhasil merebut satu kursi dari total 2.240 kuota untuk Unesa dan 2.022 kuota untuk Unair.
Sementara itu, diantara seluruh prodi di Unesa yang menjadi tujuan, prodi Manajemen menjadi terfavorit pertama dengan 3.853 pendaftar. Diikuti prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) dengan 2.185 pendaftar di peringkat kedua dan prodi akutansi sebagai terfavorit ketiga dengan 2.127 pendaftar. (Danang/JP/KK/Humas)
Share It On: